Pages

Tuesday, March 22, 2011

Picassa 3 for simple foto editing....

Untuk para bloggers and facebooker yang selalu aktif mengupload foto-foto pribadi, software foto editing sudah menjadi software wajib yang harus ada di PC atau laptop masing-masing kan. Kegunaannya antara lain adalah untuk compress ukuran foto yang besar, menambah watermark (tulisan copyright di foto untuk menghindari disalahgunakan), dan yang paling mantap adalah untuk menambah effect tertentu pada foto seperti effect sephia, black&white, menghilangkan red-eye dan lain-lain sebagainya.

Salah satu software tercanggih saat ini ya tentu saja Photoshop yang diperuntukkan untuk golongan professional yang bergerak di industry tersebut karena harganya yang mahal sekali kalau cuma untuk digunakan oleh orang biasa seperti kita. Kemudian ada yang bilang, "ngapain beli, pakai aja yang bajakan atau cetak rompak". Hmmmm, kalau menurut saya yah, yang namanya bajakan tetap aja bikin nambah dosa dan tetap salah dimata hukum, apapum alasannya, "memakai sesuatu tanpa seizin yang punya". Tapi saya bukannya anti pakai barang bajakan karena beberapa software yang saya perlukan, sy tetap pakai yang bajakan karena saya sungguh-sungguh tidak mampu untuk membeli yang asli sedangkan saya amat sangat memerlukan software tersebut.

Prinsip saya adalah, kalau bisa menghindari untuk pakai software bajakan, sebaiknya dihindari saja dengan usaha yang maksimal. Salah satunya ya untuk edit gambar ini. Banyak sekali open source software di internet yang bisa digunakan untuk editing, jadi buat apa harus pakai photoshop, kita juga perlunya juga cuma untuk edit sedikit-sedikit saja. Lebih baik pakai yang opensource software, jadi ga nambah daftar dosa cuma gara-gara pake photoshop :)

Salah satu software untuk editing ada Picassa 3. Software ini, setelah saya pakai, cukup mudah sekali digunakan. Cukup dengan klik sana dan klik sini, jadi deh. Tapi tetap perlu usaha sedikit untuk memperlajari software ini ya.... Software tersebut bisa didownload di http://picasa.google.com . Kalau kita punya account di google/gmail/blogger, software ini juga termasuk produknya google, jadi bisa kita integrasinya penggunaanya dengan gmail dan blog. Kita bisa langsung upload gambar di blog menggunakan Picassa sekaligus menambah entry di blog kita. Syaratnya ya harus ada koneksi internet.

Saya ada membuat beberapa eksperimen denganb menambah effect-effect tertentu pada for Rayyan. Caranya memang sangat mudah sekali. Pilih foto yang ingin diedit, kemudian cari tab Effect. Hasilnya lumayan bagus sekali :)
No Effect (Original)

Effect: B&W

Effect: Focal B&W
Effect: Filtered B&W
Effect: Film Grain

Effect: Glow

Effect: Tint
Effect Graduate Tint



Effect: Saturation

Effect: Sephia
Effect: Sharpen


Effect: Soft Focus


Effect: Warmify
Wuah, melihat hasilnya, seperti melihat bidikan kamera professional hehehehehehe

0 comments: